|
Cara Membuat Facebook |
Cara Membuat Facebook - Untuk postingan kali ini saya akan memandu anda dalam cara daftar facebook baru, terinpirasi dari teman saya di kampung yang menanyakan "Bagai mana cara membuat - mendaftar Facebook" dan sayapun langsung kepikiran untuk mempostingkan cara membuat facebook, buat orang yang sudah tahu mungkin sudah tidak asing lagi di telinga anda ketika mendengar kata Facebook namun ada juga yang tidak tahu sama sekali.
Facebook merupakan alat komunikasi lewat internet yang lebih kongkritnya adalah sebuah layanan jejaring sosial yang dapat menghubungkan anda dengan teman keja anda, teman lama anda, bahkan mendapatkan dari luar negri
.Dengan slogan "Membantu Anda terhubung dan berbagi dengan orang-orang dalam kehidupan Anda" yang dalam bahasa inggrisnya adalah : helps you connect and share with the people in your life, Facebook adalah salah satu situs jejaring Sosial terbesar dengan pengguna terbanyak di dunia.
Dan berikuat adalah Cara Membuat Facebook yang diharapkan bisa membantu anda dan bisa anda jadikan sebagai referensi anda.
1. Anda harus menyiapkan sebuah Acount Email untuk memenuhi sarat mendaftar di Facebook, apabila anda belum punya Email silahkan daftar dulu Email, anda bisa baca caranya disini atau disini .
2. Anda harus masuk ke situs facebook.com atau kesini , pastikan gambar tampilannya seperti dibawah ini
|
DAFTAR FACEBOOK |
3. Isi kan data-data anda yang diminta pihak facebook, kurang lebih seperti gambar dibawah ini, jika sudah diisi kemudian klik yang mendaftar
4. Anda akan di suruh mengisi captcha atau pemeriksaan keamanan seperti gambar dibawah ini.
5. Jika sudah, anda akan dibawa ke halaman berikutnya dan klik lewati langkah ini, contohnya seperti gambar di bawah
6. Pada tampilan berikutnya atau Langkah ke2 anda di suruh mengisi tentang informasi anda, anda bisa mengisinya atau tidak mengisi juga tidak apa-apa, apabila anda ingin mengisi silahkan klik "Simpan & Lanjut" dan kalau tidak mengisi silahkan klik "Lewati".
7. Selanjutnya anda di suruh mengunggah foto anda namun yang ini juga bisa di lewati.
8. Selamat anda sekarang memiliki acount baru facebook dan untuk tampilan selanjutnya anda akan dibawa ke tampilan beranda asli facebook gambarnya seperti di bawah
9. Jangan lupa buka Email yang telah tadi anda daftarkan untuk mengkonfirmasi facebook..
Demikianlah Cara Membuat Facebook. Semoga bisa membantu anda dan Bermanfaat...
Judul : Cara Membuat Facebook - Cara Daftar Facebook
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Cara Membuat Facebook - Cara Daftar Facebook secara lengkap dan detail.